PERINGATAN! DILARANG MEROKOK DI RUANGAN LOBI, RUANGAN KANTOR DAN RUANGAN KULIAH DI LINGKUNGAN UNIBERSITAS HALUOLEO
Upload by adm1n on 2012-11-24 20:57:41
Prof. Dr. H. Usman Rianse, M.S, resmi memimpin Unhalu periode 2012/2016. Itu setelah dilantik Mendikbud RI, Muhammad Nuh di Aula Lantai III Kemendikbud Jakarta, kemarin (23/11).

Pelantikan yang berlangsung tepat pukul 14.00 WIB tersebut dirangkaikan dengan sumpah jabatan Rektor Syah Kuala Banda Aceh, Prof. Dr. Samsul Rizal, M.Eng dan sejumlah pejabat di lingkup Kemendikbud.

Saat melantik, Nuh ingatkan supaya pejabatnya termasuk pimpinan universitas ataupun politeknik mampu menjawab tantangan dan persoalan yang ada. Ada tiga hal penting yang harus dihadapi, yakni pimpinan perguruan tinggi harus fokus pada bidang tri dharma perguruan tinggi, kampus harus lebih terbuka pada kegiatan akademik dan harus membuka diri pada semua persoalan di kampus.

"Tiga hal tadi adalah langkah menjawab tantangan dan persoalan di universitas yang tidak semakin ringan. Pimpinan perguruan tinggi harus fokus pada tri dharma, jangan lagi terlibat hal yang tidak akademis. Semisal politik praktis. Kegiatan akademik harus digiatkan hingga malam, dan semua persoalan tadi tidak mungkin hanya bisa diatasi rektor, tapi kebersamaan seluruh komponen di kampus menjadi modal yang luar biasa. Persoalan jika hanya dihadapi sendirian akan terasa berat, karena kemampuan sendiri akan terbatas.Namun akan menjadi ringan jika dikerjakan bersama," tandas Mendikbud.

Sementara itu, Prof. Usman yang baru saja dilantik sesuai SK Mendikbud RI No 225/MPK.A4/KP/2012 menyampaikan bahwa pelantikan dirinya sepenuhnya bukan atas nama pribadi Prof. Usman. Tapi atas nama institusi Unhalu sehingga amanah yang diberikan harus didukung civitas akademika dalam rangka melaksanakan tiga hal tadi untuk membesarkan institusi.

KendariNews.Com


Berita Lain:

Universitas Haluoleo
Gedung Rektorat Lt. 1
Kampus Hijau Bumi Tridharma
Anduonou Kendari, 93132
Telp: 0401-3190105
Fax: 0401-3194108
Email: info@uho.ac.id

 

 
Copyright © 2012 UPT. Teknologi Informasi dan Komunikasi
Universitas Haluoleo, Kendari
Indonesia 93231